Wek Wek
Pekerjaan menggembala bebek, Sukirman jalani dari turun-temurun. Persawahan usai panen menjadi tempat favorit bagi bebek-bebek. Sementara di rumah, Manisah, istri Sukirman mengolah sendiri telur bebek menjadi telur asin untuk dijual keliling. Sukirman dan para penggembala bebek hidup berpindah-pindah, dari satu daerah ke daerah lain.